Pengawas BGN Nunukan Uji Sampel Makanan MBG Penyebab Mual dan Diare Pelajar SDN 03 Nusa

oleh -878 views
oleh
Siswa – siswi SDN 01 Kecamatan Nunukan Selatan menikmati menu MBG

Pengawas BGN Nunukan meminta dapur masak dan yayasan lebih berhati-hati lagi dalam mengolah sajian menu makanan dan sebisa mungkin mencocokkan waktu memasak dengan waktu distribusi makanan.

“Persoalan ini jadi pelajaran untuk pengawas BGN agar lebih teliti dalam pengawasan kepada pekerja di dapur-dapur masak,” bebernya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Abi Al Ummi Nunukan, Hj Orde Baru Hakim selaku rekaman BGN dalam penyedia menu makanan MBG di Nunukan Selatan menerangkan persoalan dugaan keracunan anak pelajar telah dianggap selesai.

“Pihak sekolah bersama pengawas gizi dan perwakilan BGN Nunukan sudah bertemu membahas persoalan, Intinya, pihak sekolah menanggapi persoalan selesai, ” ucapnya.

Orde Baru menyampaikan permintaan maaf belum bisa memberikan penjelasan lebih banyak karena sehubungan sedang berada di rumah sakit Nunukan, menemani anaknya yang sedang rawat inap sejak 4 hari lalu.

Dugaan sementara keracunan disebabkan adanya sebagian makanan yang kurang baik dihasilkan oleh dapur masak dikirimkan untuk menu makanan MBG SDN 03 Nunukan pada hari Senin 13 Januari 2025.

“Mungkin bagian dapur kurang kontrol di masakan, kebetulan saya sudah 4 hari tidak ke dapur, jadi barangkali makanan untuk pagi diantar siang,” bebernya.

No More Posts Available.

No more pages to load.