Lapas Nunukan Izinkan WBP Terima Kunjung Keluarga Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan

oleh -777 views
oleh
Kegiatan buka puasa bersama WBP dengan keluarga di aula Lapas Nunukan

NUNUKAN.LK – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nunukan, Kalimantan Utara, memberikan kesempatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) berbuka puasa bersama dengan keluarga di bulan suci Ramadhan 1446 hijriyah.

“Kunjungan tatap muka berbuka puasa bagi WBP bersama sanak keluarga sudah dimulai sejak Ramadhan tahun lalu.” kata Kalapas Nunukan, Puang Dirgam, Minggu (09/03/2025).

Kegiatan silaturahmi WBP dengan keluarga yang ramu dalam berbuka puasa bertujuan untuk mempererat hubungan antara narapidana dan keluarga yang terpisah oleh program pembinaan yang dijalani WBP.

Kehadiran keluarga tentunya akan mewarnaan kebatinan WBP sekaligus memberikan semangat agar mampu menjalani pembinaan. Dari kegiatan ini pula, Lapas Nunukan berharap nilai keagamaan WBP semakin meningkat.

“Kami berikan kesempatan pihak keluarga membawa sendiri makanan dan minuman untuk dinikmati, adapun lokasi kegiatan di aula Lapas Nunukan,” tuturnya.

Tidak hanya membuka kunjungan berbuka puasa bersama, Lapas Nunukan membagikan Bantuan Sosial (Bansos) sebagai bentuk kepedulian kepada keluarga yang datang membesuk WBP selama bulan Ramadhan.

Sejumlah keluarga yang datang membusuk WBP mengungkapkan rasa syukurnya atas Bansos sembako diberikan Lapas Nunukan, Bansos yang diterima akan membantu mengurangi beban biaya keluarga.

“Momen seperti ini sangat berarti bagi WBP dan keluarganya. Mereka sangat senang mendapat sembako di bulan Ramadhan,” sebutnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.