Lanal Nunukan Panen 14 Ton Padi di Lahan Sawah Seluas 3,5 Hektar

oleh -3,111 views
oleh
Danlanal Nunukan Kolonel (P) Primayantha Maulana Malik bersama Asisten Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setkab Nunukan, H. Asmar, melaksanakan panen padi di lahan ketahanan pangan milik TNI AL dan kelompok tani Mansapa

NUNUKAN.LK – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Nunukan, melaksanakan panen ketahanan pangan padi di lahan seluas 3,5 hektar hasil kerjasama TNI AL dengan kelompok petani Mansapa, Kecamatan Nunukan Selatan.

“Panen padi hari ini adalah hasil kemanunggalan TNI bersama rakyat dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah,” kata Danlanal Nunukan, Kolonel (P) Primayantha Maulana Malik, Rabu (29/10/2025).

Kemanunggalan TNI bersama rakyat tidak hanya sebatas kegiatan sosial dan budaya, keamanan, Lanal Nunukan sejak berapa tahun terakhir telah menjalin kerjasama di sektor budidaya rumput laut maupun pertanian.

Kerja nyata Lanal Nunukan dalam mendukung program ketahanan pangan secara aktif diharapkan dapat meningkatkan mutu dan kualitas pangan beras yang baik bagi masyarakat secara luas.

“Hasil panen beras petani diharapkan mengurangi masyarakat di perbatasan Nunukan terhadap produk – produk pangan dari daerah lain maupun luar negeri, ujarnya.

Primayantha menerangkan, hasil panen padi jenis bibit IR 32 yang ditanam kelompok tani Mansapa sangat baik, dan tentunya tidak kalah dengan beras luar daerah yang selama ini didatangkan pedagang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Beberapa masyarakat sudah membuktikan kualitas beras IR 32, bahkan dari beberapa diskusi pemerhati kuliner menyatakan beras tanaman sawah petani Nunukan sangat enak dengan harga cukup terjangkau.

“Untuk penjualan gabah langsung distribusikan ke PT Bulog Tarakan, jadi petani tidak perlu resah dengan harga maupun pemasaran” sebutnya.

Selain untuk kebutuhan masyarakat, hasil ketahanan pangan dari bumi Nunukan akan sangat membantu kelancaran pengadaan stok beras pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) di sekolah-sekolah.

Danlanal meminta masyarakat petani – pertani Nunukan terus mengembangkan sektor pertanian dan menjadikan wilayah perbatasan Indonesia sebagai daerah penghasil pangan sendiri secara mandiri.

No More Posts Available.

No more pages to load.