“Maskot si cimai mengenakan baju adat suku tidung Sinar Beranti lengkap dengan mahkota di bagian kepala. Untuk jingle Pilkada Nunukan berjudul Gunakan Hak Pilihmu,” jelasnya.
Beralih ke bagian badan, maskot si cimai memiliki warna putih sebagai bentuk simbol kebersihan Pemilu yang bersih, adapun kedua tangan memegang paku dan kertas suara sebagai isyarat mengajak pemilih untuk menjalankan hak suara.
“Maskor si cimai ini hasil karya masyarakat Nunukan yang memenangkan lomba desain maskot dilaksanakan KPU Nunukan,” bebernya.
Masyarakat Nunukan diharapkan hadir dalam sosialisasi peluncuran maskot Pilkada Nunukan malam ini, tidak hanya dimeriahkan artis ibu kota, bagian sekretariat KPU akan membagikan doorprize untuk pemenang yang bisa menjawab pertanyaan.
“Kita berharap partisipasi masyarakat akan semakin meningkat di pemilihan bupati dan wakil Bupati di serentak tanggal 27 November 2024 nanti,” tutup Rusli.