NUNUKAN.LK – Pemerintah Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, menggelar apel upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati Nunukan, Jumat (02/05/2025).
Bertindak selaku inspektur upacara, Bupati Nunukan H Irwan Sabri membacakan sambutan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia, Abdul Mu’ti, dengan tema “Partisipasi Semesta Mewujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua”.
“Tema ini mencerminkan semangat kolaborasi antara pemerintah, pendidik, peserta didik, keluarga, dan masyarakat luas untuk bersama-sama menciptakan sistem pendidikan yang adil dan merata,” kata Irwan.
Pendidikan hakikatnya adalah proses membangun kepribadian yang utama, akhlak mulia, dan peradaban bangsa, Pendidikan juga adalah menumbuh kembangkan fitrah manusia sebagai makhluk pendidikan (Homo Educandum)
Menurutnya, manusia yang menguasai ilmu pengetahuan, memiliki keterampilan dan berbagai kecerdasan akan memungkinkan dirinya meraih kesejahteraan serta kebahagiaan material dan spiritual.
“Dalam Asta Cita keempat Presiden Prabowo Subianto menempatkan pendidikan sebagai secara prioritas,” ujarnya.
Melalui pendidikan, Presiden Prabowo berkomitmen memutus mata rantai kemiskinan. Untuk itu, Presiden bertekad memajukan pendidikan melalui revitalisasi sarana prasarana pendidikan pembelajaran digital
Termasuk peningkatan kualifikasi kinerja guru melalui pemenuhan kualifikasi, peningkatan kompetensi, dan kesejahteraan. Dengan demikian, guru diharapkan dapat menjadi agen pembelajaran dan agen peradaban.
“Para guru tidak hanya menjadi fasilitator pembelajaran, tetapi juga mentor dan konselor para murid. Guru adalah orang tua yang senantiasa berada di sisi para murid dalam suka dan duka serta memandu para muridnya mencapai cita-cita,” bebernya.
Untuk mencapai tujuan itu diperlukan kerja sama semua pihak, baik pemerintah, orang tua, masyarakat, dunia usaha, dan media massa. Pemerintah sebagai penyelenggara negara tidak dapat bekerja sendiri karena keterbatasan sumber daya dan sumber dana.
“Dengan semangat Hari Pendidikan Nasional, mari kita saling bergandeng tangan, bahu-membahu, dan bergotong royong mewujudkan pendidikan bermutu untuk semua,” ungkapnya.