Andre Pratama Sentil Satpol PP Nunukan Belum Turunkan Baliho Balon Gubernur Terpasang di PJU

oleh -446 views
oleh
anggota DPRD Nunukan Andre Pratama

NUNUKAN– Pemasangan baliho Brigjen Andi Sulaiman Bakal Calon (Balon) Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), memanfaatkan fasilitas umum tiang listrik lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di wilayah Nunukan mendapat protes dari masyarakat.

“Saya menyampaikan aspirasi masyarakat, itu baliho pak jenderal apakah ada izinnya di pemerintah, kalaupun ada kenapa terpasang menempel di lampu jalan,” kata Anggota DPRD Nunukan Andre Pratama, Sabtu (15/06/2024).

Sebagai seorang aparatur negara, harusnya pemilik baliho memberikan pengarahan kepada timsesnya agar mematuhi aturan yang berlaku di tiap daerah, apalagi jumlah baliho yang terpasang cukup banyak.

Andre juga mempertanyakan Dinas Perhubungan dan Satpol PP yang belum mengambil tindakan tegas, padahal sudah jelas ada larangan pemasangan iklan produk ataupun yang menyerupai memperkenalkan seseorang di bagian tempat tertentu.

“Sekalipun itu reklame komersial berbayar, tetap ada tempat terpasangnya, tidak boleh asal pasang di fasilitas milik pemerintah,” tegasnya.

Selain menyalahi aturan, pemasangan baliho balon Gubernur Kaltara di bagian tengah median jalan dapat membahayakan pengguna jalan karena bagian ujung kayu bingkai baliho masuk ke jalan umum.

Belum lagi cuaca di wilayah Kabupaten Nunukan dalam satu bulan terakhir ini sering kali turun hujan deras disertai hembusan angin kencang, yang sewaktu-waktu dapat merobohkan baliho beserta bingkai kayunya.

No More Posts Available.

No more pages to load.